Pengaruh Strategi Pembelajaran Rotating Trio Exchange pada Materi Ekosistem terhadap Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Kelas X di Madrasah Aliyah Kedaisianam

  • Lailatul Husna Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
Kata Kunci: Strategi Rotating Trio Exchange, Aktivitas Belajar, Hasil Belajar

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi pembelajaran Rotating Trio Exchange pada materi ekosistem terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa kelas X di Madrasah Aliyah Kedaisianam. Desain penelitian yang digunakan untuk penelitian ini berbentuk Nonequivalent Control Group Design. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan pretest-posttest dan lembar observasi. Dalam penelitian ini diketahui bahwa terdapat pengaruh strategi pembelajaran Rotating Trio Exchange terhadap aktivitas yang dibuktikan dengan rata-rata nilai persentase aktivitas belajar siswa dalam kategori baik. Sedangkan dikelas kontrol rata-rata nilai persentase aktivitas belajar siswa dalam kategori cukup. Adapun hasil belajar yang diperoleh sebesar 55,95 (Pretest) dan 90,00 (postest) untuk kelas eksperimen dan rata-rata hasil belajar dikelas kontrol yaitu 53,33 (pretest) dan 84,76 (posttest). Untuk hasil uji- t diperoleh bahwa thitung 3,20 sedangkan ttabel 2,09. Hal ini berarti bahwa Ho ditolak dan Ha diterima. Maka dari itu dapat dibuktikan bahwa strategi Rotating Trio Exchange berpengaruh terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa kelas X di Madrasah Aliyah.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

Referensi

Hamalik, Oemar. 2004. Proses Belajar Mengajar. Bandung: Bumi Aksara
Khanafiyah, Arifin. 2011. Penerapan Model Pembelajaran Aktif melalui Strategi Rotating Trio Exchange untuk Meningkatkan Kemampuan Analisis dan Aktivitas Belajar Siswa SMA Kelas X Semester II Pokok Bahasan Kalor. Jurnal Pendidikan Fisika Indonesia. 7 (1): 97-100
Maharinda. 2015. Improving the Students Speaking Ability Through Rotating Trio Exchange Strategy. Exposure Journal. 4 (2): 222-245
Nurpratiwi, Rahma Tisa dkk. 2015. Peningkatan Aktivitas dan Prestasi Belajar Siswa melalui Metode Picture dengan Media Audio Visual pada Mata Pelajaran Geografi di Kelas XI IPS 2 SMA Negeri 1 Bantarkawung. Jurnal Geoedukasi. 4 (2): 1-9
Rahmansyah. 2020. Meningkatkan Kompetensi Profesional Guru dalam Menerapkan Strategi Pembelajaran. Jurnal Biolokus. 3 (1): 238-244
Sabrun. 2017. Penerapan Model Rotating Trio Exchange untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Pokok Bahasan Lingkaran pada Siswa Kelas VIII SMP Muhammadiyah Mataram Tahun Pelajaran 2016/2017. Jurnal Ilmiah Mandala Education. 3 (2): 266-269
Sanjaya, Wina. 2009. Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta: Kencana
Silberman, Melvin L. 2014. Active Learning 101 Cara Belajar Siswa Aktif. Bandung: Nuansa Cendikia
Sudijono, Anas. 2008. Pengantar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Raja Grafindo Persada
Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta
Winarni, Endang. Widi. 2011. Penelitian Pendidikan. Bengkulu: Unit Penerbitan FKIP UNIB
Yahya, Amran & Nur Wahidah Bakri. 2020. Pembelajaran Kooperatif Tipe Rotating Trio Exchange untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Matematika Siswa. Jurnal Analisa. 6 (1): 69-79
Diterbitkan
2021-10-21